30 January, 2018

Kawih Papandayan

Kabar tentang tataran Sunda
Indah alamnya ramah orangnya
Hingga penyair pernah berkata
Tanah Pasundan sepotong surga

Kujajaki kudaki tinggi
Sebuah wahana penuh pesona
Diapit Cikuray dan gunung Guntur
Aku tafakur penuh bersyukur

Apa yang kudapat ternyata
Lebih dari yang aku kira
Ini memori pondok Salada
Di padang edelweis kutemukan dia

Aku jatuh cinta
Pada gadis di Papandayan
Yang terduduk di depan tenda jingga
Sambil nembang sabilulungan

Aku terpesona
Bukan hanya pandangan pertama
Tapi juga suara merdu
Bagai asih buluh perindu


No comments:

Post a Comment