Alhamdulillah, tidak terasa kita sudah sampai di penghujung masa studi. Semester 3 yang cukup melelahkan dan cukup "dikerjain" sudah berlalu, tinggal kita menghadapi the real battle, seminar tesis dan penyusunan tesis yang mesti kelar pada bulan Juni 2009.
Saya, Puji Raharjo, sampai saat ini belum kelar juga nulis proposal tesis. Bagaimana teman-teman? apakah sudah kelar semua proposal tesisnya dan siap maju seminar?
Sekedar mengingatkan, kemarin kita ada komitmen untuk sama-sama belajar Penelitian Kualitatif dengan Pak Putu Pendit. Kalau gak salah, beliau bersedia hingga akhir bulan ini. Saya mengusulkan bila teman-teman masih berkenan, untuk melaksanakannya pada pertengahan bulan ini, antara tanggal 12-17 Januari 2009. Kalo oke, biar saya nanti sama mas wiji yang kontak pak Putu, dan tempat terserah rekan-rekan, di UT boleh, sekalian kita main ke kantornya bu Minuk, atau ke Komnas HAM juga masih bersedia.
Cheers,
Puji R
04 January, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Iya bagaimana tuh ?, perlu banget untuk ditindaklanjuti
ReplyDeleteLaila pengen ikut juga nih kalau qoutanya masih cukup. Kalau bisa tanggal 13-14 aja yaa...
ReplyDeletegimana yang lain...
kasih kabar yaa